18th Anniversarry
Close

Search Product

Alasan Penggunaan Liontin Huruf

Alasan Penggunaan Liontin Huruf

Kalung merupakan perhiasan yang diletakkan pada leher. Sedangkan, liontin ialah bandul yang terdapat di rantai kalung. Terkadang seseorang ingin terlihat lebih personal dengan mengenakan kalung berliontin huruf atau liontin inisial. Tahukah Anda jika seseorang memakai kalung dengan liontin berbentuk huruf mempunyai makna yang berbeda-beda? Berikut ini beberapa alasannya:


Merupakan Inisial Nama Anda
 

Seseorang yang mengenakan liontin berinisial biasanya akan menggunakan inisial dari namanya sendiri. Sebagai tanda bahwa kalung yang dikenakan ialah miliknya. Dewasa ini memang sedang trend kembali mengenakan perhiasan dengan menggunakan inisial namanya. Selain untuk mempercantik penampilan, juga sebagai bukti eksistensi seseorang yang mengenakannya.
 

Merupakan Inisial Nama Orang Tersayang
 

Seorang wanita sangat menyukai keindahan. Perhiasan menjadi salah satunya. Sebut saja kalung, benda ini menjadi lambang bukti keseriusan seorang laki-laki terhadap pasangannya. Biasanya seorang wanita akan mengerti perasaan pasangan yang memberikannya hadiah sebuah kalung. Apalagi jika kalung tersebut disertai liontin yang menggunakan inisial sang pemberi hadiah. Selain itu, alasan sang pemberi hadiah kalung berliontin inisial adalah karena ingin menunjukkan kepada semua orang bahwa wanita yang mengenakan kalung berinisialkan namanya ialah wanitanya. Itu sebagai bentuk pernyataan sayangnya.
 

Merupakan Perubahan Fashion Anda
 

Beberapa orang juga memiliki alasan lain mengapa mengenakan liontin huruf. Terkadang mereka hanya bosan dengan gaya liontin yang itu-itu saja. Ingin gaya baru dari liontin mereka. Biasanya, mereka akan tetap mengenakan liontin yang berbentuk huruf, namun bukan merupakan inisial dari nama mereka. Biasanya liontin tersebut membentuk sebuah kata misal, LOVE, Cancer atau yang lain yang berhubungan dengan gaya fashion terbaru yang sedang hits bahkan menggunakan nama mereka sendiri sebagai liontinnya. Bagi pencinta fashion, tentu bukanlah hal sulit untuk memadu padankan beberapa model liontin agar semakin memperindah penampilannya. Selain mengenakan liontin yang berbentuk huruf, biasanya para fashionista akan mengabungkan beberapa jenis liontin huruf untuk mendapatkan tampilan yang lebih klasik ataupun menonjolkan sisi lain dirinya. Cara yang lainnya lagi ialah dengan menggabungkan beberapa logam mulia dalam inisialnya. Tentu akan ada kesan tersendiri bagi sang pemakai.
 

Merupakan Penambahan Kesan Personal
 

Alasan yang terakhir ini merupakan alasan paling unik. Mungkin sang pemilik merasa bosan dengan penggunaan inisial yang itu-itu saja, sehingga membuat mereka jenuh dan ingin mendapatkan hal baru dari penggunaan liontin mereka. Biasanya pemilik liontin akan sedikit bermain-main dengan imajinasi dan juga kreasi yang dimilikinya. Mereka ingin mendapatkan kesan tersendiri saat mengenakan liontin tersebut. Liontin tersebut nantinya akan memunculkan karakter mereka, yang ketika memakainya seseorang akan mengetahui bahwa itu liontin miliknya karena mengidentitaskan karakternya. Yang sering dimainkan oleh pemilik liontin ialah jenis font dan juga warna logam mulia yang digunakan. Karakter liontin tersebut dapat menunjukkan bahwa pemiliknya sangat sesuai memakainya sehingga kesan unik akan terlihat saat pemiliknya sedang memakainya.
 

Itulah tadi alasan dibalik penggunaan liontin huruf atau inisial. Apapun alasan Anda menggunakan liontin baik huruf maupun inisial, hal yang paling penting untuk diperhatikan ialah rasa nyaman saat menggunakan kalung dan liontin tersebut. Hal ini dikarenakan penggunaan liontin yang memberikan perasaan nyaman askan menambah rasa percaya diri karena Anda merasa liontin tersebut mampu berbaur dengan karakter yang Anda punya.
 

Untuk Anda yang ingin memperoleh berbagai perhiasaan berupa kalung; cincin; gelang; dan khususnya liontin (liontin huruf, liontin inisial, liontin salib, dan bentuk liontin lainnya), maka Anda dapat memperolehnya melalui Passion Jewelry. Passion Jewelry adalah sebuah butik perhiasan pertama di Indonesia yang dapat melakukan pembelian secara offline maupun online. Tidak hanya itu, Passion Jewelry juga menyediakan informasi terbaru terkait harga cincin tunangan dan harga cincin pernikahan terlengkap. Untuk informasi lebih lanjut, dapat Anda peroleh melalui website official Passion Jewelry di passionjewelry.co.id.


 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Alasan Penggunaan Liontin Huruf

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.