18th Anniversarry
Close

Search Product

Tips Memilih Cincin Kawin

Tips Memilih Cincin Kawin

Memilih cincin kawin bagi sebagian orang sangat lah ribet dan sulit, karena kalau sembarangan memilih nantinya malah menimbulkan penyesalan. Soalnya cincin kawin kan seharus dipakai kemanapun dan dipakai seumur hidup. Memang sih tidak ada larangan mengganti cincin kawin. Namun tidak ada salahnya juga kan jika hanya memiliki satu cincin kawin seumur hidup. Agar cincin kawin mu tetap trendy dan tetap nyaman dipakai kapanpun dan dimanapun, kamu perlu perhatikan beberapa tips berikut agar kamu bisa memilih cincin kawin yang paling sesuai dengan karakter dan selera kamu. 

 

  1. Sesuaikan Budget Terlebih Dahulu

Sebelum kamu memilih cincin kawin kamu, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah ketahui berapa budget atau anggaran yang kamu miliki. Soalnya harga cincin kawin itu sangatlah beragam mulai dari yang tergolong murah sampai yang berharga miliaran. Jadi ketahui dulu berapa anggaran yang kamu miliki untuk membeli cincin, setelah itu baru tentukan kriteria cincin kawin yang ingin kamu beli.

 

  1. Pilih Bahan yang Paling Cocok

Hal yang tak kalah penting juga dalam memilih cincin kawin adalah dalam hal bahan dasarnya. Cincin kawin memiliki bahan dasar yang sangat beragam seperti emas, perak, titanium, platinum, palladium, tungsten, dan masih banyak lagi. Kamu diskusikan bersama pasangan kamu bahan dasar mana yang lebih cocok untuk kamu. Jangan sampai nanti kulitmu tidak cocok dengan bahan cincin kawinmu. Bahan dasar cincin juga berpengaruh terhadap harga cincin. 

 

  1. Sesuaikan Dengan Karakter 

Pemilihan cincin kawin jangan dilihat dari bagus nya saja, namun harus juga disesuaikan dengan karakter pemakainya. Beberapa orang yang memiliki karakter narsis, ingin memiliki cincin kawin yang terlihat mencolok, sehingga mudah diperhatikan orang lain. Beberapa orang yang berkarakter kalem, biasanya lebih ingin memiliki cincin kawin yang terlihat simple dan sederhana. Jadi sebelum kamu membeli cincin kawin diskusikan dulu dengan pasanganmu karakter bagaimana yang ingin kamu ikuti. Mengenali karakter juga akan memudahkan kamu memilih desain cincinya. Itulah beberapa tips dalam memilih cincin kawin

Simak Juga: Cincin Tunangan Unik

 

 

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Tips Memilih Cincin Kawin

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.