Mengintip Perbedaan Antara Cincin Emas Kuning, Putih, Hingga Rose Gold

Perhiasan Berlian – Bagi Generasi Milenial sekarang ini, cincin tunangan unik, ataupun cincin kawin tak lagi hanya berupa emas sepuhan. Kini, ada berbagai macam cincin emas yang ada dipasaran dan terlihat sangat indah bila dikenakan sebagai cincin tunangan unik, ataupun cincin kawin. Diantara berbagai material tersebut yang paling menjadi favorit adalah emas kuning, emas putih, hingga warna yang kini tengah menjadi populer, yaitu rose gold.
Mungkin bagi orang yang hanya sekedar melihatnya, perbedaan mungkin terlihat hanya dari segi warna. Namun, apakah ada perbedaan lain dari ketiganya? Untuk lebih lengkapnya, mari kita simak selanjutnya berikut ini.
Cincin Emas Kuning.
Cincin Emas Kuning merupakan cincin yang paling umum, dan paling banyak dikenakan oleh orang sejak dulu. Namun, yang menjadi kelemahan dari cincin emas kuning ini adalah sifatnya yang mudah tergores, serta membutuhkan perawatan esktra yang harus rutin dilakukan, apalagi jika emas tersebut adalah emas murni seberat 24 karat.
Sebagai informasi, pada umumnya cincin kawin atau cincin tunangan unik yang terbuat dari emas kuning akan memiliki capuran emas seberat 18 karat, dan digabung dengan bahan metal lainnya agar menjadi lebih kuat.
Cincin Emas putih
Emas putih sendiri biasanya terbuat dari campuran emas kuning, mangan, serta palladium. Dan untuk polesan akhirnya menggunakan rodium agar lebih terasa warna putihnya. Untuk kekuatannya, cincin emas putih merupakan cincin emas yang paling rapuh dan sangat mudah sekali tergores. Dan juga sifat rodium pada cincin emas putih akan mudah menghilang seiring waktu, sehingga perlu penanganan khusus untuk melapisi ulang.
Cincin Rose Gold
Dan yang paling menjadi favorit bagi generasi millennial akhir-akhir ini adalah cincin emas ‘rose gold’ yang memang sangt cocok untuk digunakan bagi berbagai jenis warna kulit. Rose gold sendiri terdiri dari campuran emas kuning murni serta tembaga untuk menghasilkan warna tersebut. Namun, yang menjadi kelemahan utama dari cincin rose gold ini adalah tingkat hypoallergenic yang sangat tinggi. Atau tingkat timbulnya reaksi alergi terhadap yang memakainya.
Itulah tadi beberapa perbedaan warna cincin emas yang ada saat ini. Tak hanya emas, kini cincin perhiasan berlian asli juga menjadi favorit bagi generasi millennial untuk dijadikan sebagai cincin tunangan unik, dan cincin kawin. Untuk lebih lengkapnya, silahkan kunjungi www.passionjewelry.co.id dan temukan sendiri berbagai koleksi terbaru cincin berlian wanita maupun pria yang cocok untuk Anda dan pasangan.
The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,
All Item Ready Stock
