Ini Dia 4 Tips Memilih Cincin Kawin Murah Tanpa Kuras Kantong

Cincin kawin memang salah satu hal yang perlu dipikirkan pasangan saat merencanakan pernikahan. Meskipun demikian, terkadang Anda akan dipusingkan dengan budget yang minim sehingga bingung memilih mana cincin nikah yang pas dan sesuai dengan anggaran Anda. Namun tenang saja, karena ada beberapa tips yang mungkin bisa Anda coba jika ingin mendapatkan cincin pernikahan yang murah sesuai anggaran, tanpa mengabaikan fungsinya. Berikut ulasannya.
- Belilah Saat Harga Emas Sedang Turun
Hal yang harus dipertimbangkan pertama kali saat membeli cincin pernikahan ialah waktu membeli cincin itu sendiri. Pastikan Anda membeli cincin jauh sebelum tanggal pernikahan Anda. Selain itu, pastikan pula untuk membelinya saat harga emas sedang turun. Hal ini bertujuan agar Anda bisa membeli cincin dengan harga yang lebih terjangkau.
- Tak Ada Salahnya Beli Cincin Seberat 5-6 Gram
Cincin pernikahan dapat dikatakan sakral dalam sebuah pernikahan, akan tetapi Anda tak perlu memaksakan diri membeli cincin yang harganya fantastis atau yang beratnya di atas 10 gram. Anda tetap bisa mendapatkan kesakralan cincin pernikahan tersebut, meskipun dengan memilih cincin yang beratnya sekitar 5-6 gram. Lebih baik, Anda gunakan kelebihan budget-nya untuk memenuhi kebutuhan hidup selama berumah tangga.
- Pesan Cincin Pernikahan yang Sudah Terpajang di Etalase Toko Perhiasan
Kita semua tentu tahu bahwa cincin kawin custom harganya lebih mahal dibandingkan cincin yang sudah terpajang di dalam etalase toko perhiasan. Mungkin kita tidak bisa memilih desain cincin sesuai selera atau sesuka hati, tapi jika memang Anda menemukan cincin pernikahan yang pas sesuai kepribadian, why not? Selain harganya lebih murah, ini juga dapat menjadi cara paling praktis yang bisa Anda lakukan saat Anda disibukkan dengan aktivitas menjelang pernikahan lainnya.
- Jika Emas Mahal, Logam Lain Bisa Dijadikan Pilihan
Sebenarnya tak ada sebuah keharusan untuk membeli cincin kawin dari emas. Anda juga bisa memilih atau memakai logam yang lain, baik itu perak ataupun yang lainnya dengan harga lebih murah menyesuaikan anggaran. [Baca juga: 6 Alternatif Logam Selain Emas untuk Cincin Kawin (Part 1) dan (Part 2)]
Itulah beberapa tips yang mungkin bisa Anda coba jika ingin mendapatkan cincin pernikahan yang murah sesuai anggaran, tanpa mengabaikan fungsinya. Bagi Anda ingin mendapatkan cincin kawin yang sesuai dengan anggaran Anda, maka Anda dapat mempertimbangkan memperolehnya melalui Passion Jewelry. Hal ini dikarenakan Passion Jewelry adalah sebuah butik perhiasan pertama di Indonesia yang dapat melakukan pembelian secara offline maupun online. Sebagai sebuah butik perhiasan ternama, tentunya Passion Jewelry menyediakan berbagai koleksi perhiasan yang bisa Anda intip pada gallery. Untuk informasi lebih lanjut, dapat Anda peroleh melalui website official Passion Jewelry di passionjewelry.co.id.
The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,
All Item Ready Stock
