18th Anniversarry
Close

Search Product

DIY: Membuat Liontin Inisial Sendiri

DIY: Membuat Liontin Inisial Sendiri

Membuat kalung sendiri tentu menarik bagi Anda yang suka craft dan DIY. Salah satu bentuk kalung yang paling menarik dibuat sendiri tentu saja Liontin Inisial. Liontin dengan bentuk huruf ataupun nama sendiri ini bisa jadi aksesoris yang menarik di kenakan. Jika membuat sendiri, tentu bentuknya bisa disesuaikan dengan keinginan Anda.

Proses membuat liontin inisial sendiri memang perlu usaha lebih. Tapi untuk membuat sendiri, Anda tidak perlu terlalu memaksakan menggunakan bahan mahal. Menggunakan bahan sehari-hari tentu sudah cukup untuk membuat liontin inisial yang menarik. Semua tergantung dari desain yang Anda pilih.

Untuk para pemula yang ingin membuat liontin inisial sendiri, penggunaan bahan seperti kawat tembaga adalah yang paling baik. Anda cukup membuat kawat ini menjadi bentuk huruf yang Anda suka. Setelah kawat terbentuk baik, Anda gunakan hot glue untuk menempelkan hiasan-hiasan di atas kawat tersebut.

Baca Juga: Cincin Berlian Wanita

Hiasan yang dipilih bisa cukup bervariasi. Mulai dari manik-manik, glitter, imitasi kristal dan sejenisnya. Untuk memastikan bisa mengaplikasikan secara rapi, gunakan pinset untuk menyusun hiasan ini. Jika tidak gunakan alas datar untuk memastikan proses pemasangan bisa lebih rapi.

Jika Anda ingin mencoba yang lebih complex, coba buat liontin dengan menggunakan alat seperti 3D printer. Anda bisa buat desain melalui komputer dan menggunakan silikon ataupun plastic untuk membentuk bandul liontin yang Anda inginkan. Nah, jika membuat desain flat, Anda masih bisa menambahkan beberapa hiasan di atasnya.

Bagi Anda yang ingin belajar lebih banyak soal craft dan DIY, Anda bisa mencari inspirasi desain dari banyak material di internet. Mulai dari video tutorial sampai dengan gambar desain semua sudah bisa dipelajari. Anda bahkan bisa coba kreasi sendiri mengembangkan desain yang Anda temukan di Internet.

Tapi bagi Anda yang ingin serius membuat liontin dengan material mahal seperti emas, perak ataupun platina, Anda mungkin jangan coba sendiri kecuali sudah ahli. Jika masih tidak yakin dengan kemampuan Anda menggunakan material mahal ini, banyak jasa pembuatan liontin custom yang bisa Anda hubungi untuk memesannya.

Bagaimana cukup menarik bukan membuat liontin inisial sendiri? Silahkan coba berkreasi dan buat aksesoris unik hanya milik Anda!

Simak Juga: Cincin Nikah

 

 

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

DIY: Membuat Liontin Inisial Sendiri

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.