18th Anniversarry
Close

Search Product

Beda Carat Berlian dengan Karat Emas

Beda Carat Berlian dengan Karat Emas

Pasangan serasi yang paling tepat bagi suatu cincin emas baik itu cincin nikah atau cincin kawin atau cincin tunangan ialah berlian. Jadi jika cincin emasnya tidak polos maka menggunakan batu permata berlian adalah pilihan yang paling serasi dan indah, cantik menawan. Tak mungkin menolak suatu lamaran yang disertai dengan menggunakan cincin berlian yang dirancang secara khusus dan spesial sebagai suatu cincin kawin unik. Selain itu, perhiasan berlian juga bisa menjadi suatu investasi yang bernilai tinggi. Berlian sebagaimana dengan emas juga bisa dalam tampilan aneka warna. Jadi sebagaimana emas yang ada emas kuning, emas putih, emas merah, emas biru hingga emas hijau dan emas abu-abu dan lain sebagainya yang dipengaruhi oleh campuran jenis logam lainnya dan juga jumlah komposisinya, maka berlian selain yang berwarna putih kekuningan atau keabu-abuan dalam berbagai tingkat kejernihan juga ada berlian dalam warna yang lebih menarik seperti warna pink atau ungu, biru, hijau atau hitam hingga merah. Namun hal tersebut adalah warna asli berliannya berbeda dengan emas yang perbedaan warnanya adalah akibat diberi campuran logam lainnya. Ada hal yang berbeda juga antara berlian dengan emas yakni tentang caratnya sebagai berikut.
Karat Emas
Ukuran karat emas menunjukkan skala kadar kemurnian suatu emas. Suatu perhiasan emas akan dibagi menjadi 24 bagian untuk menilai kadar karatnya. Emas murni 24 karat adalah yang keseluruhan ke 24 bagian nya adalah berupa logam emas semuanya, jadi teksturnya masih sangat lembut. Itulah mengapa untuk membuat suatu perhiasan emas maka akan dicampur dengan jenis logam lainnya yang lebih keras. Jadi emas 18 karat itu adalah terdiri dari 18 bagian emas dan 6 bagian logam yang selainnya. 
Carat Berlian
Berbeda dengan carat berlian yang menunjukkan skala berat batu berliannya per 200 mg atau 0,2 gram. Jika suatu cincin perhiasan emas berbatu berlian disebut memiliki carat tertentu maka itu bisa berarti karat dari emasnya, atau carat dari batu berlian tengahnya yang paling besar atau carat keseluruhan jumlah berliannya yang ada pada cincin atau bros atau liontin, atau anting emas berlian tersebut, yang bisa meliputi jumlah total nilai carat batu besar berlian di bagian tengahnya dan juga skala carat batu berlian kecil-kecil yang dipasang mengelilinginya sebagai skala total jumlah carat semua batu berliannya. Semakin tinggi skala carat nya maka akan semakin tinggi pula harganya.

Simak Juga: Harga Cincin Tunangan

 

 

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Beda Carat Berlian dengan Karat Emas

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.