18th Anniversarry
Close

Search Product

Supaya Tidak Berubah Warna, Ini 3 Tips Mudah Membersihkan Liontin Inisial

Supaya Tidak Berubah Warna, Ini 3 Tips Mudah Membersihkan Liontin Inisial

Memiliki liontin inisial yang indah saja tidak cukup. Liontin juga tidak boleh berkurang kualitasnya, bahkan setelah dimiliki setelah sekian tahun lamanya. Kunci dari kualitas liontin atau perhiasan pada umumnya adalah cara perawatan yang tepat. Berikut 3 tips merawat liontin dengan tepat untuk memastikan warnanya tidak berubah meski setelah sekian tahun lamanya.
 

Gunakan bahan pembersih yang tepat
 

Cara membersihkan logam mulia berbeda dengan logam kebanyakan. Dibutuhkan ketelitian yang cukup detail sehingga logam mudah dibersihkan tanpa mengurangi kualitasnya. Cara perawatannya yang cukup sulit ini, membuat banyak pemiliknya menyerahkan pada bahan pembersih instan yang tersedia di banyak toko perhiasan. Memilih merawat liontin dengan menggunakan bahan pembersih instan ini cukup beresiko. Jika Anda salah menggunakannya, dapat dipastikan warna liontin mudah pudar. Bahkan dapat menurunkan kualitasnya. Disarankan untuk menggunakan bahan pembersih yang tepat untuk hasil maksimal. Jangan sembarangan menggunakan sabun atau pasta gigi karena beresiko merusak liontin!
 

Gunakan kain hingga sikat lembut
 

Hal-hal yang Anda anggap remeh, dapat beresiko merusak kualitas dari liontin. Sering kali hal-hal yang Anda lakukan selama perawatan justru dapat merusak kualitas liontin. Selain memilih bahan pembersih yang tepat, Anda juga harus menggunakan alat-alat membersihkan terbaik sehingga tidak merusak perhiasan. Jangan menggunakan sikat yang berbulu kasar karena dapat berisiko menyebabkan goresan! Bahkan sikat berbulu kasar juga dapat membuat warna logam menjadi mengelupas. Demikian pula saat Anda menggunakan kain, tidak sembarangan kain dapat Anda gunakan. Sikat dan kain yang lembut, empuk, dan halus akan membuat proses merawat liontin lebih aman.
 

Datang ke toko perhiasan
 

Kerusakan liontin terjadi tidak hanya karena goresan atau pengaruh zat kimia tertentu yang dapat menurunkan kualitasnya. Namun perawatan yang keliru juga dapat membuat kerusakan hingga menurunnya kualitas liontin inisial Anda. Cara perawatan yang tepat akan membuat liontin tetap terjaga kualitasnya dan tahan lama. Untuk itu, jika Anda tidak memiliki wawasan mendalam mengenai cara perawatan liontin, sebaiknya jangan pernah melakukan perawatan perhiasan di rumah! Datangi toko perhiasan untuk memastikan perawatan dilakukan seorang ahli. Dengan demikian, liontin inisial yang Anda gunakan menjadi lebih awet dan tetap terjaga kilaunya.
 

Itulah 3 tips merawat liontin dengan tepat untuk memastikan warnanya tidak berubah meski setelah sekian tahun lamanya. Untuk Anda yang ingin memperoleh berbagai model perhiasan seperti cincin kawin, cincin tunangan, atau liontin (liontin inisial atau liontin huruf), maka Anda dapat memperolehnya melalui Passion Jewelry. Passion Jewelry adalah sebuah butik perhiasan pertama di Indonesia yang dapat melakukan pembelian secara offline maupun online. Tidak hanya itu, Passion Jewelry juga menyediakan informasi terbaru terkait cincin nikah terlengkap. Untuk informasi lebih lanjut, dapat Anda peroleh melalui website official Passion Jewelry di passionjewelry.co.id.

 

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Supaya Tidak Berubah Warna, Ini 3 Tips Mudah Membersihkan Liontin Inisial

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.