Persiapan Pernikahan Apa Saja? Dari Hal Teknis Hingga Mental, Ini yang Wajib Passioners Perhatikan!
Setiap pasangan tentu ingin hari istimewanya berjalan dengan sempurna. Namun, untuk mewujudkan hal tersebut, ada banyak hal yang perlu dipersiapkan dengan matang mulai dari urusan dekorasi dan undangan hingga kesiapan mental untuk melangkah ke babak baru kehidupan.
Lalu, persiapan pernikahan apa saja yang perlu Passioners perhatikan? Nah agar tidak ada yang terlewat, berikut rangkuman mengenai berbagai hal penting yang wajib Passioners perhatikan dalam mempersiapkan pernikahan, baik dari sisi teknis maupun mental.
Persiapan Pernikahan Apa Saja?
Sebelum pernikahan, para pasangan biasanya hanya akan berfokus pada hal-hal seperti konsep resepsi pernikahan, pilihan busana, riasan, hingga undangan. Padahal persiapan mental adalah hal penting dan akan sangat berguna untuk menjalani kehidupan setelah acara resepsi selesai. Oleh karena itu, Passion Jewelry akan membahas list persiapan pernikahan dan hal-hal penting yang harus Passioners perhatikan.
Hal-hal yang Perlu Dipersiapkan Secara Mental Sebelum Pernikahan
Saat ditanya mengenai persiapan pernikahan apa saja, jawabannya bukan hanya berbagai hal teknis seperti dekorasi, souvenir, atau konsumsi, namun juga kesiapan mental Passioners dan pasangan untuk menjalani kehidupan pernikahan. Lalu apa saja yang perlu dipersiapkan? Berikut beberapa hal yang perlu Passioners perhatikan.
1. Berlatih untuk Mengatur Emosi
Setelah menikah, Passioners mungkin akan dihadapkan dengan berbagai permasalahan, salah satunya adalah kebiasaan yang bertolak belakang. Meski terdengar sepele, hal ini justru seringkali memicu pertengkaran dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, sebelum menikah, pastikan Passioners mengenali pasangan dengan baik serta belajar untuk mengendalikan emosi saat hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
2. Komunikasi yang Baik dan Terbuka
Salah satu kunci dari harmonisnya hubungan rumah tangga adalah komunikasi yang baik dan saling terbuka antar pasangan. Hal ini lebih dari sekedar bertanya mengenai kabar, hobi, atau makanan kesukaan, namun juga kebutuhan emosionalnya. Oleh karena itu, penting untuk mengenali bahasa cinta dari pasangan kita.
Selain itu, pastikan Passioners mengkomunikasikan hal-hal dalam rumah tangga, dari hal-hal kecil hingga besar misalnya mengenai anak, rencana keuangan, jadwal kunjungan ke orang tua hingga kebutuhan seksual.
3. Persiapan Pernikahan Apa Saja: Kemampuan Mengatasi Konflik
Meski pernikahan sering disandingkan dengan kalimat happily ever after, kehidupan berumah tangga justru seringkali adalah tentang menghadapi satu masalah ke masalah lainnya bersama-sama. Oleh karena itu, kemampuan untuk mengatasi permasalahan dan konflik tentu menjadi hal penting yang harus Passioners pelajari.
Tidak hanya itu, Passioners dan pasangan juga sering kali harus belajar untuk menurunkan ego masing-masing dan mencari jalan tengah dari permasalahan atau perbedaan yang dihadapi.
4. Belajar Memaafkan
Jika Passioners adalah tipe orang yang susah untuk memaafkan kesalahan orang lain, ada baiknya Passioners belajar untuk memperbaiki kebiasaan ini sebelum pernikahan terjadi. Mengapa demikian? Karena dalam pernikahan tidak jarang muncul permasalahan yang perlu diakhiri dengan saling memaafkan.
5. Bersiap untuk Menjadi Orang Tua
Memiliki keturunan merupakan salah satu tujuan pernikahan bagi banyak pasangan. Oleh karena itu, jika ditanya mengenai persiapan pernikahan apa saja, belajar menjadi orang tua adalah salah satu hal penting yang harus Passioners beri perhatian.
Tidak hanya membaca buku atau mengikuti seminar-seminar parenting, Passioners dan pasangan juga perlu mempersiapkan hal-hal lain seperti rencana finansial hingga berdiskusi mengenai gaya parenting mana yang akan Passioners dan pasangan terapkan dalam kehidupan rumah tangga nanti.
Checklist Persiapan Pernikahan
Setelah tanggal pernikahan ditentukan, akan ada banyak sekali hal yang perlu Passioner dan pasangan persiapkan. Nah bagi Passioners yang berencana melangkah ke jenjang yang lebih serius dan bertanya-tanya persiapan pernikahan apa saja, berikut list yang mungkin dapat membantu Passioners mewujudkan pernikahan impian.
1. Rencanakan Anggaran
Hal pertama yang harus Passioners lakukan saat mempersiapkan pernikahan adalah merencanakan anggaran atau banyaknya budget yang akan Passioners alokasikan untuk acara pernikahan.
Hal ini nantinya akan membantu Passioners untuk memilih venue, vendor, hingga konsep pernikahan yang sesuai dengan anggaran yang dimiliki sehingga hari istimewa Passioners dan pasangan dapat berjalan dengan lancar tanpa menimbulkan beban finansial yang berlebihan.
Selain itu, dengan memiliki perencanaan anggaran yang matang sejak awal, Passioners juga bisa menentukan prioritas, misalnya apakah Passioners dan pasangan ingin lebih berfokus pada dekorasi, dokumentasi, atau mungkin jamuan untuk tamu undangan. Saat menentukan anggaran, Passioners juga bisa melakukan riset kecil-kecilan untuk membandingkan harga dari beberapa vendor untuk mendapatkan penawaran terbaik dengan budget yang dimiliki.
2. Buat Checklist dan Timeline Persiapan
Setelah perencanaan anggaran telah dilakukan dengan matang, hal lainnya yang harus Passioners lakukan adalah membuat checklist dan timeline persiapan. Passioners bisa membuat daftar persiapan pernikahan apa saja serta timeline agar setiap tahap persiapan dapat berjalan dengan lebih terarah dan terorganisir.
Dengan membuat timeline yang jelas, Passioners dapat menentukan tenggat waktu untuk setiap tugas sehingga tidak ada yang terlewat atau harus dikerjakan secara terburu-buru menjelang hari-H pernikahan.
Selain membantu mengurangi stres, checklist dan timeline juga dapat memudahkan Passioners untuk memantau progres persiapan pernikahan serta memastikan semuanya berjalan sesuai dengan rencana dan waktu yang telah ditentukan.
3. Persiapan Pernikahan Apa Saja: Tema dan Konsep Pernikahan
Setiap pasangan tentu ingin acara sekali seumur ini berkesan tidak hanya bagi mereka, namun juga tamu yang diundang. Untuk mewujudkan hal ini, pemilihan konsep dan tema seringkali memegang peranan yang sangat penting.
Konsep dan tema pernikahan inilah yang nantinya akan menjadi benang merah yang menyatukan seluruh elemen acara mulai dari dekorasi, busana, undangan, hingga musik yang dipilih. Oleh karena itu, luangkan waktu yang cukup untuk berdiskusi bersama pasangan agar konsep yang dipilih benar-benar merepresentasikan perjalanan cinta, gaya, maupun kepribadian kalian berdua.
4. Pilih Venue atau Lokasi Pernikahan
Hal lain yang perlu Passioners persiapkan menjelang pernikahan adalah memilih venue atau lokasi pernikahan. Hal ini biasanya dilakukan di tahap awal persiapan pernikahan karena venue akan mempengaruhi hal-hal lain seperti dekorasi hingga banyaknya tamu yang bisa diundang.
5. Pilih Vendor yang Tepat
Salah satu jawaban dari persiapan pernikahan apa saja yang harus Passioners pilih dengan cermat adalah vendor. Hal ini dikarenakan vendor memiliki peran yang besar dalam kesuksesan acara pernikahan Passioners.
Beberapa jenis vendor yang umumnya dibutuhkan dalam pernikahan adalah dekorasi, katering, make up dan busana pengantin, dokumentasi (fotografer dan videografer), MC, undangan, souvenir, hingga hiburan atau musik. Sebelum membuat keputusan, pastikan Passioners melakukan riset, membaca ulasan, serta membandingkan beberapa vendor untuk menemukan vendor terbaik untuk hari istimewa Passioners.
6. Persiapan Pernikahan Apa Saja: Daftar Tamu
Hal lainnya yang perlu Passioners persiapkan menjelang pernikahan adalah daftar tamu. Selain teman dan kerabat, Passioners juga bisa mempertimbangkan untuk mengundang tokoh penting masyarakat, terutama jika acara pernikahan Passioners dilakukan di rumah. Selain itu, diskusikan dengan pasangan mengenai jumlah tamu undangan agar sesuai dengan kapasitas tempat dan anggaran yang telah disiapkan.
7. Persiapkan Dokumen Administratif
Dokumen administratif merupakan bagian dari persiapan pernikahan yang sangat penting dan tidak boleh Passioners lewatkan. Oleh karena itu, pastikan Passioners dan pasangan memeriksa persyaratan administrasi yang diperlukan sesuai dengan hukum dan adat yang berlaku. Simpan dokumen tersebut dalam tempat khusus agar tidak tercecer dan mulailah mengurus pendaftaran pernikahan jauh-jauh hari sebelum acara pernikahan.
8. Cincin Pernikahan dan Mahar
Saat ditanya mengenai persiapan pernikahan apa saja, hal penting yang harus ada dalam daftar persiapan nikah Passioners adalah cincin pernikahan dan mahar. Cincin merupakan simbol dari cinta dan ikatan komitmen antara Passioners dan pasangan. Sedangkan bagi Passioners yang beragama Islam, mahar merupakan hal yang sangat penting karena menjadi pemberian yang wajib diberikan oleh suami kepada istrinya.
Diamond Wedding Ring CKS0588B Diamond Ring Solitaire Round CWS0067 Diamond Ring Eterno CWF1412 IDR 10,729,000 Apresiasikan penampilan keseharian anda dengan cincin kawin berlian dari Passion Jewelry agar anda terlihat berkilau dan menarik. Specification IDR 31,773,000 Cincin berlian Solitaire ini ter inspirasi dari 4 musim sangat cocok untuk melengkapi setiap momen berharga Anda. Specification IDR 89,595,200 Diamond 22 = 2.1710 TCW F/VVS Specification
Descriptions & Detail
Descriptions & Detail
Descriptions & Detail
Nah bagi Passioners yang tengah mencari cincin pernikahan, berbagai koleksi cincin nikah dari Passion Jewelry ini mungkin bisa menjadi pilihan yang cocok untuk menyempurnakan hari pernikahan.
Misalnya bagi Passioners yang menginginkan cincin nikah yang simple, Passioners bisa memilih Diamond Wedding Ring CKS0588B yang memiliki tampilan minimalis namun unik dengan kombinasi dua warna emas atau Diamond Ring Solitaire Round CWS0067 yang elegan dan timeless.
Sedangkan bagi Passioners yang menginginkan cincin nikah dengan tampilan yang lebih mewah, Passioners bisa memilih Diamond Ring Eterno CWF1412 yang tidak hanya menawarkan kilau berlian yang menawan namun juga menjadi lambang dari cinta abadi dan komitmen tanpa akhir, menjadikannya sebagai pilihan yang sempurna untuk cincin nikah Passioners.
Demikianlah penjelasan yang akan menjawab pertanyaan Passioners mengenai persiapan pernikahan apa saja? Selain rekomendasi cincin dan mahar pernikahan di atas, Passioners juga bisa menjelajahi berbagai koleksi cincin nikah dan perhiasan dari Passion Jewelry lainnya dengan mengunjungi toko perhiasan kami secara langsung maupun dengan melihat katalog produk kami dan melakukan pemesanan secara online melalui www.passionjewelry.co.id.



