18th Anniversarry
Close

Search Product

Mau Buat Undangan Pernikahan Digital? Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangannya Dulu Yuk!

buat undangan pernikahan digital, undangan pernikahan digital,

Perkembangan teknologi telah mempengaruhi berbagai hal dalam kehidupan kita, tidak terkecuali undangan pernikahan. Undangan yang dulunya hanya dibagikan dalam bentuk cetak kini mulai mengalami perubahan ke bentuk digital.

Namun perubahan ini tentu tidak hanya memiliki sisi baik, namun juga beberapa hal lain yang perlu Passioners pertimbangkan. Berikut beberapa kelebihan dan kekurangan yang harus Passioners perhatikan sebelum membuat undangan pernikahan digital.

Baca juga: Contoh Undangan Pernikahan dan Format Penulisan yang Lengkap, Sudah Tahu?

Kelebihan Undangan Pernikahan Digital

Undangan pernikahan digital merupakan opsi yang populer bagi pasangan yang akan melangsungkan pernikahan. Berikut beberapa kelebihan undangan pernikahan digital yang membuatnya menjadi pilihan yang lebih baik dari undangan cetak.

Baca juga: Contoh Undangan Pernikahan Digital, Apa Saja yang Harus Diperhatikan?

 1. Proses Pembuatan yang Relatif Lebih Cepat

Proses pembuatan undangan cetak biasanya memakan waktu yang cukup lama. Hal ini dikarenakan banyak proses yang harus dilalui mulai dari pemilihan desain, layout, hingga ukuran dan jenis kertas yang tentu menghabiskan waktu yang tidak sedikit.

Sedangkan proses membuat undangan pernikahan digital biasanya dilakukan dalam waktu yang lebih cepat bahkan bisa selesai dalam waktu satu hari jika data yang dibutuhkan telah lengkap dan jelas.

2. Lebih Hemat Biaya

Selain proses pembuatan yang lebih cepat, undangan pernikahan digital juga lebih hemat. Dengan harga yang relatif terjangkau, Passioners sudah bisa mendapatkan undangan dengan kualitas yang baik dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang diinginkan.

3. Distribusi yang Lebih Mudah

Jika undangan cetak biasanya dikirimkan melalui pos atau bahkan dibagikan sendiri oleh calon pengantin, pengiriman undangan pernikahan digital jauh lebih mudah dan murah. Dengan beberapa kali klik pada ponsel, Passioners sudah bisa mengirimkan undangan pernikahan kepada rekan, keluarga, maupun teman dekat.

4. Ramah Lingkungan

Membuat undangan pernikahan digital juga menjadi pilihan yang tepat bagi Passioners para pecinta lingkungan. Undangan digital lebih minim sampah karena tidak menggunakan kertas. Selain itu dengan proses pengirimannya yang mudah, Passioners juga bisa berkontribusi dalam mengurangi emisi karbon karena undangan bisa sampai tanpa perlu mengalami perjalanan yang panjang.

5. Mengurangi Risiko Hilang dan Rusak

Undangan pernikahan yang dicetak pada kertas bisa mengalami kerusakan bahkan sebelum sampai ke penerimanya jika Passioners tidak berhati-hati ketika menyimpan. Selain itu, undangan jenis ini juga bisa mengalami salah pengiriman sehingga undangan tidak diterima oleh yang bersangkutan.

Nah undangan pernikahan digital menjadi solusi yang tepat untuk permasalahan tersebut. Passioners tidak perlu khawatir undangan akan rusak, hilang, atau diterima oleh orang yang salah.

6. Lebih Interaktif

Selain memiliki tampilan yang lebih menarik, undangan digital juga memungkinkan penerimanya untuk memberikan feedback seperti ucapan selamat atau konfirmasi kehadiran dalam acara pernikahan yang akan datang.

Hal ini tentu menjadikan undangan digital menjadi opsi yang lebih menarik karena memiliki fungsi yang memungkinkan kita untuk mengetahui reaksi dari kerabat dan teman terdekat.

Kelemahan Undangan Pernikahan Digital

Meski memiliki segudang kelebihan, undangan pernikahan digital juga memiliki beberapa kelemahan yang membuatnya tidak bisa menggantikan keistimewaan undangan pernikahan cetak. Beberapa diantaranya yaitu:

1. Sulit Diakses oleh Sebagian Orang

Undangan pernikahan digital tentu membutuhkan teknologi dan pengetahuan untuk mengaksesnya. Nah bagi sebagian orang yang gagap teknologi atau bahkan tidak memiliki perangkat komunikasi yang mumpuni, hal ini menjadi tantangan tersendiri.

Oleh karena itu, Passioners bisa meninjau list tamu undangan Passioners terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membuat undangan pernikahan digital. Pastikan mereka memiliki kemudahan untuk mengakses undangan yang Passioners kirim sehingga berita bahagia yang ingin Passioners sampaikan bisa diterima dengan baik.

2. Memiliki Kesan yang Kurang Formal

Undangan pernikahan digital memiliki kesan yang kurang formal, baik dari bentuknya atau cara mengirimkannya yang biasanya hanya melalui media sosial. Bagi sebagian orang yang menganggap bahwa undangan harus memiliki bentuk fisik mungkin bisa dengan mudah menghiraukan undangan yang Passioners berikan.

Jadi Buat Undangan Pernikahan Digital atau Cetak?

Keputusan untuk memilih untuk membuat undangan pernikahan digital atau cetak tentu sepenuhnya ada di tangan calon mempelai. Passioners bisa mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan dari masing-masing jenis undangan, budget dan waktu yang dimiliki, serta preferensi pribadi.

Jangan lupa untuk mendiskusikannya dengan pasangan dan mempertimbangkan pendapat satu sama lain sebelum mengambil keputusan.Selain berdiskusi mengenai undangan pernikahan, pastikan Passioners juga membicarakan hal penting lainnya yang juga krusial yaitu cincin pernikahan.

Ajak pasangan Passioners untuk segera mengunjungi toko perhiasan terbaik seperti Passion Jewelry yang memiliki berbagai koleksi cincin pernikahan dengan variasi pilihan model, desain, jenis logam, dan batu permata sehingga Passioners dan pasangan bisa memilih cincin yang benar-benar sesuai.

Selain mengunjungi toko perhiasan secara langsung, Passioners juga bisa melihat katalog produknya dan melakukan pemesanan secara online melalui www.passionjewelry.co.id.

buat undangan pernikahan digital, undangan pernikahan digital,

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.