18th Anniversarry
Close

Search Product

Fakta Unik Batu Aquamarine yang Perlu Anda Ketahui

Berbicara tentang batu permata, pasti jarang deh ada orang yang tidak menyukainya. Batu pertama sendiri banyak jenisnya lho! Tiap jenis biasanya memiliki warna yang berbeda-beda, ketahanan, serta tentu karakteristik-karakteristik lain yang unik. Salah satu jenis batu permata yang sangat terkenal adalah batu aquamarine atau aquamarine stone!

Jenis batu permata ini memiliki warna biru cerah yang membuat siapapun yang melihatnya akan langsung terpesona. Oleh karena itu, tidak heran jika aquamarine menjadi salah satu batu permata yang paling banyak diincar oleh para kolektor permata.

Jika saat ini kamu sedang mengoleksi berbagai macam jenis batu permata dan sedang mempertimbangkan apakah aquamarine juga ingin kamu masukkan ke dalam koleksimu, baca fakta-fakta tentang batu permata aquamarine di bawah ini yuk!

Asal nama aquamarine

Seperti berbagai benda unik di dunia yang namanya diambil dari kata dalam bahasa tertentu, aquamarine pun demikian. Namanya yang sangat cantik seperti warnanya berarti “air laut”. Tidak heran jika di Indonesia jenis batu permata yang satu ini juga dikenal sebagai batu biru laut.

Makna spiritual aquamarine

Pernahkah kamu mendengar cerita tentang para pelaut yang suka memakai liontin aquamarine? Atau mungkin pernah melihat visualnya di televisi? Ya, mungkin ada banyak sekali cerita seperti itu.

Di zaman dulu, dan mungkin hingga sekarang, banyak pelaut yang percaya bahwa aquamarine merupakan jimat keberuntungan, serta jimat yang mampu memberikan mereka perlindungan dan keberanian untuk menerjang ombak laut. Itu sebabnya para pelaut sering membawa batu aquamarine kemanapun mereka berlayar, terutama untuk perjalanan jauh.

Tidak hanya itu, banyak orang zaman dulu yang meyakini bahwa aquamarine dapat membuat mereka tetap awet muda dan memiliki kebahagiaan abadi. Kepercayaan ini diawali dengan keyakinan bahwa batu aquamarine adalah harta karun kesayangan putri duyung. 

Apakah kamu percaya dengan hal tersebut?

Ketahanan aquamarine

Selain cantik, batu aquamarine juga dikenal sebagai jenis batu permata yang memiliki tingkat ketahanan tinggi. Jika kamu tidak mau memakai berlian untuk cincin pernikahanmu, misalnya, kamu bisa mempertimbangkan penggunaan aquamarine karena batu permata ini kuat untuk digunakan setiap hari.

Namun uniknya, warna biru pada aquamarine akan hilang jika ia dipanaskan hingga suhu 80 hingga 90 derajat selsius.

Ketenangan dalam aquamarine

Siapa sangka batu permata bisa membuat kita merasa lebih tenang dan rileks? Yup, batu aquamarine dapat melakukan hal tersebut! Ia adalah teman yang cocok untukmu saat kamu merasa lelah! Dengan menatap batu ini, kamu akan merasakan ketenangan yang sangat dahsyat. Bahkan ini juga menjadi salah satu alasan mengapa para pelaut menyukainya: batu aquamarine diyakini dapat menghindarkan mereka dari mabuk laut. Keren ya!

Aquamarine terbesar

Dengan melihat liontin aquamarine saja setiap orang mampu terpesona, bagaimana jika melihat aquamarine dalam ukuran yang sangat besar? Memangnya ada? Tentu ada! Pada tahun 1910 di Brazil, batu aquamarine terbesar telah ditemukan. Beratnya mencapai 100 pon (45 kg). Bayangkan besarnya keindahan yang terpancar dari batu ini!

Salah satu batu yang paling digemari di berbagai belahan dunia

Aquamarine merupakan salah satu batu permata yang menjadi primadona di berbagai belahan dunia. Bahkan seorang kaisar asal Brazil bernama Dom Pedro pernah dikabarkan mengoleksi aquamarine bahkan memiliki batu aquamarine dengan kualitas terbaik di dunia. 

Bukan hanya kaisar Brazil, aquamarine juga pernah dimiliki oleh Theodore Roosevelt, putri mantan presiden AS, sebagai hadiah ulang tahunnya. Hal ini membuat aquamarine semakin populer dan disenangi banyak orang.

Demikian fakta-fakta tentang aquamarine yang wajib kamu ketahui. Bagaimana? Apakah kamu tertarik mengoleksinya?

 

 Batu Aquamarine

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.