18th Anniversarry
Close

Search Product

Berbagai Model Menarik Cincin Nikah yang Sesuai Karakter Anda

Berbagai Model Menarik Cincin Nikah yang Sesuai Karakter Anda

Cincin nikah memang akan kita gunakan sampai kita mati. Oleh karena itu perlu banyak sekali pertimbangan ketika anda membeli sebuah cincin istimewa ini. Cincin ini lebih dari sekedar cincin yang bisa kita beli di toko cincin lalu dipakaikan ke pasangan. Cincin ini sendiri akan diberkati oleh pendeta yang tentunya merupakan simbol cinta sepanjang masa dua manusia. Bagi anda yang masih merasa bingung menentukan model cincin yang sesuai dengan karakter anda, dibawah ini ada beberapa penjelasan mengenai model cincin yang biasa digunakan untuk cincin pernikahan. Anda bisa memilih satu yang sesuai dengan karakter anda.

Cincin Model Plain Band

Model cincin pertama yang anda bisa pilih adalah cincin dengan model Plain Band. Cincin ini sendiri menonjolkan desain yang sangat sederhana dan biasanya disebut dengan cincin model klasik. Tidak ada tambahan batu ataupun desain yang rumit ketika anda memilih cincin model ini. Anda tidak akan menemukan batu berlian atau ornament menarik lainnya pada cincin ini. Cincin model ini sendiri biasanya banyak dipilih oleh pengantin pria karena modelnya yang sederhana. Cincin ini tidak akan menganggu aktivitas mereka ketika bekerja. 

Cincin Model Shaped dan Gem Set

Model cincin lainnya yang bisa anda pilih adalah model shaped atau yang dibuat dengan bentuk yang sangat khusus atau unik. Biasanya cincin ini dibuat dengan desain yang tidak hanya bulat namun bisa juga dibuat sedikit kotak dan lain sebagainya. Anda yang menyukai desain atau model cincin yang berbeda dengan cincin kebanyakan bisa memilih cincin model ini. Bagaimana dengan cincin model gem set. Model gem set ini adalah model cincin yang menggunakan berlian atau batu lainnya pada cincinnya. Penggunaan batuan memang akan menambah nilai jual dari cincin anda tersebut. Cincin nikah bisa saja dibuat dengan tanpa batuan atau berlian namun banyak orang yang memberikan cincin lamaran yang umumnya menggunakan batu berlian. Kadar batu berlian sendiri tersedia dengan beragam jenis yang bisa disesuaikan dengan dana anda. Batu berlian ini akan menunjukkan betapa anda menghargai calon pasangan anda. Beberapa cincin tunangan juga dibuat dengan batu berlian.

Baca Juga: Harga Cincin Tunangan

 

 

 

The First Indonesia OMNI Channel Jewelry Boutique,

All Item Ready Stock

Berbagai Model Menarik Cincin Nikah yang Sesuai Karakter Anda

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.