18th Anniversarry
Close

Search Product

7 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Jika Ingin Menjadi Wanita Mandiri

menjadi wanita mandiri, cara menjadi wanita mandiri,

Menjadi wanita independen yang tidak hanya mampu menjaga diri sendiri namun juga orang yang disayangi merupakan mimpi semua kaum hawa. Oleh karenanya, berbagai cara menjadi wanita mandiri pun dilakukan untuk menjadi wanita yang kuat dan tangguh.

Namun selain menerapkan kebiasaan-kebiasaan baik, kita juga perlu menghindari perilaku buruk yang mencegah kita tumbuh menjadi wanita yang mengagumkan. Berikut beberapa hal yang tidak dilakukan oleh Passioners jika ingin menjadi wanita mandiri.

Baca juga: Wanita yang Mandiri Itu Seperti Apa? Berikut Ciri-cirinya!

1. Membatasi Potensi Diri

Hal pertama yang tidak boleh dilakukan oleh Passioners jika ingin menjadi wanita mandiri adalah membatasi potensi diri karena ucapan atau pendapat orang lain.

Ketika kita melakukan sesuatu, tidak jarang orang yang akan memberikan kritik atas apa yang kita lakukan. Namun jangan sampai hal tersebut membuat Passioners berhenti melakukan hal yang Passioners inginkan. Alih-alih terpuruk dalam kesedihan, Passioners bisa memperbaiki kesalahan dan terus melangkah menuju kesuksesan.

2. Membandingkan Diri dengan Orang Lain

Perkembangan teknologi saat ini memudahkan kita untuk mengetahui kabar terbaru dari teman dan orang-orang terdekat, tidak terkecuali kesuksesan yang telah mereka raih. Terkadang hal ini tanpa sadar membuat kita membandingkan pencapaian diri dengan orang lain.

Di satu sisi, hal ini bisa menjadi penyemangat bagi Passioners untuk terus belajar dan berjuang, namun di sisi lain hal ini juga bisa membuat kita frustasi karena menilai diri sendiri tidak sehebat dan sesukses orang lain.

Tidak jarang hal ini memberikan pengaruh yang buruk dalam hidup Passioners. Oleh karena itu, berhenti membandingkan diri dengan orang lain dan fokus untuk terus mencapai tujuan dan hal-hal hebat yang kita inginkan.

3. Takut Keluar Dari Zona Nyaman

Berada di zona nyaman memang menjadi hal yang menyenangkan, terutama bagi kita yang seringkali takut untuk menghadapi tantangan dan perubahan. Namun hal tersebut tidak membuat Passioners bertumbuh.

Oleh karena itu, jika Passioners ingin menjadi wanita mandiri, Passioners harus siap untuk keluar dari zona tersebut dan menghadapi berbagai tantangan yang ada hingga akhirnya bertumbuh dan mampu meraih hal-hal yang ingin Passioners raih.

4. Takut Melakukan Sesuatu Sendirian

Hal lainnya yang tidak boleh Passioners lakukan jika ingin menjadi wanita mandiri adalah takut untuk melakukan sesuatu sendirian, baik dalam mengambil keputusan maupun pergi ke tempat-tempat yang Passioners inginkan.

Wanita mandiri tidak takut untuk membuat keputusan sendiri, meski mungkin akan ada orang-orang yang tidak setuju dengan keputusan tersebut. Selain itu, meski mereka menikmati waktu bersama orang lain, tidak sulit bagi mereka untuk melakukan hal-hal sendirian seperti menonton film, makan di restoran atau pergi ke tempat-tempat menyenangkan lainnya.

5. Takut Berkata Tidak

Wanita memang dikenal sebagai makhluk yang memiliki hati lembut sehingga terkadang tidak tega untuk menolak permintaan orang lain. Namun tidak demikian dengan wanita mandiri. Mereka tahu kapan harus berkata "tidak" ketika seseorang meminta mereka melakukan sesuatu.

Mereka mampu membatasi diri dari hal-hal yang tidak mereka inginkan atau hal yang berpotensi merugikan bagi mereka.

6. Selalu Menginginkan Validasi dari Orang Lain

Wanita yang mandiri tidak membutuhkan validasi orang lain. Mereka tidak melakukan hal-hal untuk menuai pujian dari orang lain atau menghitung jumlah suka yang mereka dapatkan di media sosial.

Bagi wanita mandiri hal-hal tersebut tidak terlalu penting karena terlepas dari apa yang orang katakan tentang mereka, mereka tahu bahwa mereka adalah sosok yang mengagumkan.

7. Tidak Merawat Diri

Wanita mandiri merupakan sosok yang mencintai diri mereka sendiri. Oleh karena itu, mereka tidak akan mengabaikan kesehatan maupun penampilan mereka. Jika Passioners ingin menjadi wanita mandiri, merawat diri harus menjadi salah satu hal yang penting bagi Passioners.

Selain merawat diri dengan menjaga pola makan, berolahraga, dan beristirahat yang cukup, Passioners juga tentu harus menjaga penampilan dengan baik agar selalu tampil memukau di setiap kesempatan.

Berbicara mengenai penampilan, keindahan dan kemewahan koleksi perhiasan Passion Jewelry merupakan salah satu aksesori yang bisa Passioners gunakan untuk selalu terlihat elegan dan menawan.

Baca juga: Kuat dan Tangguh! Ini 6 Prinsip Wanita Mandiri yang Bisa Passioners Teladani

Diamond Pendant Solitaire LWF0345

Diamond  Ring Solitaire CWS0122

Diamond Ring Fuchsia CWF3093

Diamond Pendant Solitaire LWF0345

Diamond Ring Solitaire CWS0122

Diamond Ring Fuchsia CWF3093

IDR 4,867,000

Descriptions & Detail

Diamond 10 = 0.0140 TCW F/VS , Sapphire 1 = 0.7540 TCW BLU/PRO

 

Specification

Diamond 10 = 0.014 TCW F/VS , Sapphire 1 = 0.754 TCW BLU/PRO

IDR 7,525,600

Descriptions & Detail

Diamond 1 = 0.1200 TCW F/VVS

 

Specification

Diamond 1 = 0.123 TCW F/VVS

IDR 7,680,000

Descriptions & Detail

Apresiasikan penampilan keseharian anda dengan cincin berlian dari Passion Jewelry agar anda terlihat berkilau dan menarik. (Untuk produk kolaborasi dengan Garuda Indonesia ini tidak menerima tukar tambah dan dijual kembali)

 

Specification

Diamond 14 = 0.04 TCW F/VS , Rubellite 1 = 0.184 TCW FUCH/ND

Hadir dalam berbagai pilihan model dan desain, Passioners bisa dengan mudah memilih perhiasan yang sesuai dengan gaya dan preferensi Passioners. Salah satu koleksi perhiasan Passion Jewelry yang cocok untuk wanita mandiri yang elegan adalah koleksi perhiasan Solitaire.

Perhiasan ini memiliki desain yang simple dan fokus pada batu permata utama sehingga memberikan tampilan yang elegan dan timeless. Hadir dalam beberapa pilihan batu permata, Passioners bisa memilih batu permata favorit Passioners atau bahkan memilih batu kelahiran untuk memberikan kesan yang lebih personal.

Berbagai koleksi perhiasan solitaire ini bisa Passioners dapatkan dengan mengungi toko perhiasan secara langsung atau dengan melihat katalog perhiasan kami dan melakukan pembelian secara online melalui www.passionjewelry.co.id.

menjadi wanita mandiri, cara menjadi wanita mandiri,

Be the first to know the latest diamond jewelry information and special offers from us.